Tulisan Berjalan Sendiri

Sabtu, 30 Juni 2012

perbedaan sometime, sometimes & sme time

perbedaan sometime,sometimes & some time
Kapan menggunakan sometime dan kapan menggunakan sometimes
Mungkin banyak yang tidak terlalu memperhatikan hal ini saat menggunakan kata-kata ini. B
erikut kita akan membahas perbedaan ketiga kata ini.
Sometime berarti “pada waktu tidak tentu atau pada waktu yang tidak dinyatakan di masa yang akan datang.”
Contoh:
  • Why don’t you visit me sometime?” (Pada kalimat ini “you” diminta mengunjungi si pembicara di masa yang akan datang yang tidak ditentukan waktunya)
  • Let’s have dinner sometime. (Pada kalimat ini si pembicara mengajak makan malam bersama di masa yang akan datang yang tidak dinyatakan waktunya).
Sometimes berarti “berarti kadang-kadang di masa sekarang dan akan datang.”
Contoh:
  • Sometimes I don’t feel like talking to girls. (Pada kalimat ini si pembicara terkadang merasa tidak suka bicara dengan gadis-gadis baik sekarang maupun di waktu yang akan datang)
  • I sometimes wonder why she never feel happy. (Pada kalimat ini si pembicara terkadang berpikir baik di masa sekarang maupun di masa yang akan datang mengapa temannya tidak pernah merasa bahagia)
Some time berarti “sebuah periode waktu”
Contoh:
  • We spent some time in the cave
  • It took me some time to do this exercise
Notes:
Dalam percakapan sehari-hari kita bisa menerjemahkan
Sometime = kapan-kapan
Sometimes = kadang-kadang
Untuk latihan klik disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar